Seri Bisnis Ibu Rumah Tangga: Bisnis Fashion Online

Pakaian bukan hanya berfungsi sebagai pelindung tubuh, tetapi juga sebagai salah satu modal di dalam dunia fashion. Menjamurnya fashion di kalangan remaja merupakan bukti bahwa bisnis bidang fashion selalu menghasilkan keuntungan yang menggiurkan. Prospek peluang usaha pakaian kini semakin menunjukkan minat yang tinggi, didukung permintaan pasar yang kian meningkat. Hal ini menjadikan para pebisnis mulai melirik usaha ini untuk mendapatkan keuntungan yang besar. Tak heran, banyak pengusaha yang mendulang kesuksesan dari usaha tersebut. Bukan hanya bisnis fashion offline, bisnis fashion online juga banyak menghasilkan uang, sehingga cocok sekali bagi para emak super yang ingin membantu keuangan rumah tangga.

Bisnis Fashion Online

Belanja online, pasti pernah kan Mak? Atau sering? Atau belanja segala hal via online?

Tren belanja beberapa tahun belakangan memang sebagian besar beralih menjadi belanja online. Tanpa perlu berpanas-panasan, macet dan mengeluarkan uang transport, belanja kini cukup berbekal gadget. Klik sana, klik sini, order, transfer dan duduk manis sampai akhirnya Abang kurir mengantarkan paket yang dipesan. Simpel kan? Simpel bangeeet, bahkan sekarang segala hal bisa kita dapatkan secara online. Mulai dari urusan dapur, fashion, perlengkapan rumah tangga, sampai perabotan lengkap tersaji di berbagai situs jual beli online dan media sosial.

jual baju bekas peluang bisnis fashion mahasiswa
Foto: https://bisnisukm.com/

Tren inilah yang harus ditangkap sebagai peluang bisnis, Mak. Untuk ibu rumah tangga, bisa menjajal salah satu bisnis yang sekarang sedang naik daun nih, bisnis fashion online.

Baca Juga : Tips Sukses Memulai Bisnis Kuliner

Cara Mudah Memulai Bisnis

Ada beberapa hal yang perlu anda pertimbangkan agar usaha cepat berkembang, diantaranya:

  1. Tentukan jenis fashion yang akan anda geluti. Ada banyak produk fashion masyarakat, dari mulai tas, sepatu, pakaian, dan lain sebagainya. pilihlah yang memiliki prospek bagus, misalnya busana muslimah.
  2. Siapkan website khusus untuk produk.
  3. Cari distributor atau pemasok baju-baju muslim yang bagus dan harga yang bersaing.
  4. Pilihlah model busana yang memiliki desain yang berbeda dan tidak ada di toko baju biasa. Bila mampu mendesain sendiri, tentu itu akan menjadi lebih menarik.

Tips Sukses Bisnis Fashion Online

Bisnis di dunia fashion ( Baca Juga : Seri Bisnis Ibu Rumah Tangga : Batik) harus cermat dan pandai membaca tren. Jika tidak, fashion yang kita tawarkan bisa saja ketinggalan zaman dan akhirnya tidak laku. Oleh sebab itu, ikutilah beberapa  tips sukses berikut ini:

  1. Buatlah desain website yang menarik. Untuk website toko online yang menjual fashion, ada baiknya menggunakan desain yang menarik. Hal ini akan terlihat jauh lebih elegan dan berkelas. Ini dapat membantu anda menciptakan nilai dan pandangan yang baik dari pelanggan-pelanggan.
  2. Gunakan logo dan nama domain yang sesuai. Saat mulai membuka bisnis online, logo dan nama domain adalah hal yang tidak bisa dilupakan. Logo dan nama domain yang akan anda gunakan harus menarik dan sesuai dengan apa yang anda jual. Seperti yang anda tahu, logo dan nama domain adalah salah satu alat yang digunakan untuk melakukan branding kepada klayak ramai.
  3. Jangan terlalu rumit. Menciptakan sebuah tampilan website yang elegan dan berkelas tidak harus rumit dan penuh dengan pernak pernik.
  4. Tampilkan foto yang jelas dan dari berbagai sisi. Foto produk harus diambil dari berbagai sisi bertujuan meyakinkan pelanggan terhadap produk yang akan mereka beli.
  5. Beri deskripsi yang lengkap dan detail. Pelanggan hanya akan melihat gambar dari produk yang anda jual.
  6. Promosikan ke semua media. Sosial media masih menjadi sarana yang cocok untuk memasarkan bisnis fashion.
  7. Berikan packaging yang menarik. Berpenampilan menarik bukan hanya harus anda tunjukkan pada halaman website yang menjadi media berjualan. Anda juga bisa memberikan tampilan yang menarik pada packaging
  8. Berikan penawaran khusus. Penawaran atau harga khusus bisa menarik perhatian bagi pelanggan.
  9. Manfaatkan feed back Tetaplah memperhatikan dan mendengarkan setiap feed back yang diberikan pelanggan.

Buat mak super yang ingin menambah uang belanja tapi tidak mau meninggalkan kewajiban di rumah, bisnis fashion online ini bisa menjadi pilihan yang perlu anda coba.