Lomba Makan Ayam Berakhir Tragis

lomba makan ayam kfc

Tentu Anda tidak pernah membayangkan ketika mengikuti sebuah lomba makan ayam harus berakhir di pemakaman. Itulah yang terjadi pada Freedi Djajadi atas insiden yang terjadi 11 Maret 2016 di KFC Taman Semanan Dusi Kosambi Cengkareng lalu. Lomba yang bertajuk “Makan 5 Menit Menang 5 milyar” itu berakhir dengan kabar duka. Akhirnya lomba tersebut terpaska dihentikan pada keesokan harinya.

Penyelenggara Acara

Lomba yang diadakan oleh O2 ACCION ini tidak gratis. Itulah sebabnya pihak panitia selain menghentikan permainan lomba makan ayam goreng dengan hadiah 5 Milyar ini juga berjanji akan mengembalikan dana yang terlah dibayarkan para peserta. Menurut pihak mereka prlombaan ini memang spenuhnya atas inisiatif dari pihak mereka. Mulai dari segi pendanaan hingga managemen dan pelaksanaan lomba di lapangan ketika lomba berlangsung.

Hal ini membuat mereka bertanggung jawab penuh atas akibat yang ditimbulkan dari lomba makan ayam tersebut. selain menyampaikan duka cinta yang dalam untuk keluarga korban yaitu Freedi Djajadi Alm atas insiden ini pihak O2 ACCION berjanji untuk membantu keluarga almarhum sepenuhnya. Selain itu juga berjanji untuk kerja sama dengan pihak terkait menyangkut perkara ini.

Kronologis Kejadian

Seorang saksi yang penasaran dan menonton acara tersebut menceritakan kronologis kejadian hingga korban dinyatakan tidak tertolong. Dimulai dengan rasa ingin tahunya menyaksikan peserta yang antusias mengikuti lomba makan ayam itu. Menurutnya, walaupun lomba makan ayam itu berhadiah 5 milyar namun peserta tidak begitu banyak saat itu hanya 3 orang termasuk korban. Hingga akhirnya ia melihat sosok korban yang menjadi salah satu peserta lomba makan ayam tersebut.

Menurutnya pada saat lomba tersebut berlangsung memang ada kejanggalan dalam cara makan ayam yang dilakukan korban. Ketika orang lain baru menghabiskan 1 sayap ayam yang digoreng dengan tepung ciri khas ayam goreng KFC ini, korban sudah akan menghabiskan potongan ketiga yang akhirnya menghabisi nyawanya. Selain itu korban juga terlihat tidak mengunyah ayam goreng tersebut ketika memakannya seperti peserta lain.

Baca juga: Kebiasaan Makan Baik untuk Tubuh Lebih Sehat

Alhasil korban yang berusia 45 tahun ini tersedak hingga membuatnya batuk-batuk. Saat kejadian, panitia lomba segera datang menolong dengan memberikan air. Tidak hanya itu, korban lomba makan ayam berhadiah 5 milyar inipun ditepuk-tepuk punggungnya agar ayam goreng yang ia akan dicernanya tersebut segera keluar. Namun selang beberapa menit potongan ayam goreng bagian sayap bertepung itu tidak juga keluar.

Seketika suasana menjadi panik dan akhirnya panitia membawa korban ke klinik untuk segera diselamatkan.Korban dibawa ke Klinik Yasa Husada Jalan Pulo Indah RT.01/RW 08 Kelurahan Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, jakarta barat. Setelah pemeriksaan dokter barulah diketahui bahwa nasib korban tidak tertolong lagi. Iapun harus kehilangan nyawanya karena karena tersedak ayam goreng yang sedianya membawanya mendapatkan hadiah 5 milyar. Selanjutnya dibawa ke RS Polri Kramat jati untuk pengembangan lebih lanjut.

Tentang Lomba Makan Ayam Berhadiah 5 Milyar

Lomba makan ayam ini sudah digelar dari tanggal 3 maret 2016. Tidak hanya digelar di Jakarta tapi juga di berbagai kota besar di Indonesia. Selain Jakarta kota lainnya yang menjadi tempat lomba berlangsung yaitu di Bali, Surabaya, Bandung, Yogyakarta, dan beberapa kota besar lainnya. Tentunya di gerai KFC yang menyajikan goreng ayam yang akan dimakan dalam lomba makan ayam berhadiah 5 Milyar tersebut.

Mekanismenya dari setiap kota tersebut akan muncul 1 orang pemenang yang nantinya akan diadu lagi pada tingkat nasional hingga akhirnya didapatkan satu orang pemenang hadiah 1 milyar ini. Akibat insiden ini penyelenggara lomba menghentika permainan padahal pemenang belum didapat. Termasuk pada pertandingan yang digelar di KFC Taman Seamanan ini. Tragis ya, mak.

Baca juga: Hindari Makanan Ini untuk Mencegah Penuaan Dini!